Politik

Pdt WTP Simarmata Raih Suara Terbanyak

Medan, hetanews.com – Rekapitulasi suara pemilu serentak (Pileg dan Pilpres) di Tingkat Provinsi Sumatera Utara yang berlangsung sejak Senin (6/5/2019) hingga Kamis (9/5/2019) di Hotel JW Marriott Medan.

Hingga hari ini, Kamis (9/5/2019) Pdt Willem TP Simarmata MA bertengger diposisi tertinggi dari seluruh calon DPD R I dengan perolehan sementara 571.402 dan disusul oleh Dedi Iskandar Batubara dengan perolehan 451.238, M Nuh dengan suara 323.314 dan Badikenita 319.932 suara.

Ketua Tim Pemenangan Ir. Tumpal Simarmata mengatakan bahwa disebagian besar Kabupaten dan Kota Pdt Willem TP Simarmata memenangi perolehan suara.

“Khususnya di dataran tinggi hingga ke pantai barat termasuk seluruh pulau Nias yang terdiri dari lima kabupaten yakni Nias, Nias Utara, Nias Selatan dan Nias Barat dan satu kota Gunung Sitoli semua dimenangkan oleh Pdt Willem TP Simarmata,” ucap Tumpal disaat ikut dalam proses pleno di Hotel JW Marriott Medan.

Namun, untuk di dataran tinggi yaitu Kabupaten Karo dimenangkan oleh Badikenita Sitepu sebagai pemilik basis.

Oleh karenanya diperiode lima tahun ke depan bersama Presiden Jokowi akan mempercepat pelaksanaan pembangunan Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Danau Toba dan Geopark Toba sebagai destinasi dunia sangat diharapkan oleh rakyat Batak khususnya dan Indonesia umumnya.

Proses rekapitulasi suara di KPU Prov Sumut masih sedang berlangsung saat ini, dimana masih ada daerah yang belum dibuka kotak suaranya yakni untuk membaca DB1-DPD, diprediksi suara Pdt WTP Simarmata masih bisa bertambah dan suara calon DPD RI lainnya Parlindungan Purba serta Badikenita Sitepu.

“Harapan kita salah satu dari mereka, Parlindungan Purba serta Badikenita Sitepu bisa terpilih kembali sebagai petahana sehingga kepentingan-kepentingan warga dan jemaat Kristen/Katolik di daerah Sumatra Utara dapat terakomodir,” pungkasnya.

Menanggapi hal ini, Piliaman Simarmata Ketua Tim Pemenangan calon DPD-RI Pdt WTP Simarmata wilayah Siantar-Simalungun mengatakan sebetulnya kemampuan ketiga calon kuat tersebut sangat mumpuni apalagi Pdt. DR (HC) WTP Simarmata MA tokoh dunia, sebagai pimpinan umat tak diragukan lagi, kemampuan komunikasi serta relasi sudah cukup,”imbuhnya.

WTP juga sangat cerdas serta karakter nasionalismenya dalam pergaulan rohani dan politik bisa digabungkan sehingga mencapai hasil terbaik bagi rakyat serta bisa memberi nuansa positif diparlemen nantinya.

“Harapan kita dengan dibuka kotak DB1-DPD Medan dan Deliserdang bisa mendongkrak lagi perolehan Pdt Willlem TP Simarmata, Badikenita Sitepu atau Parlindungan Purba sehingga dua jemaat itu bisa berkarya di DPD RI, semoga demikian,” tandas Piliaman. (js)

Janner Simarmata

Dr. Janner Simarmata, S.T., M.Kom. (C.SP., C.BMC., C.DMP., C.PI., C.PKIR., C.SF., C.PDM., C.SEM., C.COM., C.SI., C.SY., C.STMI INT'l., CBPA., C.WI.) Humas DPP Punguan Pomparan Ompu Simataraja Raja Simarmata Dohot Boruna Se Indonesia, di mana sebelumnya adalah Ketua Bidang Infokom DPP diperiode kepengurusan tahun 2008-2012, 2012-2016 dan 2016-2023. Dia juga yang mengelola website SIMARMATA.OR.ID sejak tahun 2008-2022, kini diangkat menjadi Dewan Pakar DPP.

Artikel terkait

Back to top button