Secara Daring: Rapat Terbatas DPP Simataraja Membahas Persiapan Mubes 2021
Jakarta- DPP Simataraja mengadakan rapat terbatas berbasis daring dengan menggunakan aplikasi Zoom, Senin, (6/4/20).
Rapat ini dimoderatori langsung Sekjen DPP Ir. Razat Simarmata terkait pembahasan pelaksanaan Mubes 2021.
“Diawal pembukaan rapat, Razat menyampaikan agar dalam rapat ini kita membahas terkait Mubes 2021 secara komprehensif,” ucapnya.
Rapat juga dihadiri Ketum DPP Kol. Nasib Simarmata dan menegaskan agar Simarmata ini untuk maju, pada Mubes keenam nanti agar berjalan dengan lancar, semua stakeholder harus kita wadai termasuk natua-tua dan pengurus DPW yang ada, karena ini untuk kita marga Simarmata.
“Dia juga meminta agar Sekjen membawa rapat ini benar-benar membahas Mubes dan bagaimana mekanisme pelaksanaannya,” katanya.
“Nambun Simarmata dalam pendapatnya agar di Mubes nanti diharapkan ada hak Demokrasi, siapa saja bisa mencalonkan menjadi KETUM,” pungkasnya.
Senada dengan itu, Hiskia Simarmata, Aliden Simarmata dan Hodden Smarmata mengatakan terkait AD/ART, harus tetap menjadi acuan untuk Mubes
Rapat ini dihadiri Nasib Simarmata, Razat Simarmata, Nambun Simarmata, Hodden Simarmata, Riston Simarmata, Berlin Silalahi, Jhonwenson Simarmata, Salmon Simarmata, Aliden Simarmata, Salmon Simarmata, Sahala Simarmata, Janner Simarmata dan Robesdin Simarmata.