Berita SamosirKegiatan DPP SimarmataKepemudaan

FORGEMSI Gandeng UNIMED dan IT DEL Lakukan Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik di Desa Sihusapi

Samosir, SIMARMATA.or.id – Dosen Universitas Negeri Medan (UNIMED) dan Institut Teknologi DEL (IT DEL) menggelar pengabdian masyarakat di Desa Sihusapi, Kecamatan Simanindo, Kabupaten Samosir, Minggu (26/6).

Tema dari pengabdian masyarakat ini adalah “Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik Cair dari Pupuk Kandang Kerbau” dengan menghadirkan narasumber Dr. Tumiur Gultom, M.P dosen Biologi FMIPA Unimed dan Albert Sagala, M.T dari IT DEL Laguboti.

Pengabdian masyarakat ini dilakukan terhadap kelompok tani dan warga di sekitar desa Sihusapi. Kegiatan ini bekerjasama dengan Forum Generasi Muda Simataraja Indonesia (FORGEMSI).

Tumiur Gultom dalam paparannya menjelaskan langkah-langkah pembuatan pupuk organik cair sampai teknologi pengolahan pupuk cair berbahan kotoran sapi.

“Menurutnya, pembuatan pupuk organik cair ini sangat mudah, murah dan memberikan banyak manfaat bagi petani dan peternak,” pungkas Tiur sapaan akrabnya saat memberikan pelatihan.

Sedangkan manfaat penggunaan pupuk cair antara lain adalah dapat menghemat biaya pemupukan, menyuburkan tanah, meningkatkan produktivitas tanaman dan pendapatan petani.

“Berbagai penelitian menunjukkan bahwa produksi tanaman dapat ditingkatkan dengan penggunaan pupuk cair dari kotoran sapi,” tambahnya.

Kepala Desa Sihusapi, Wandi Simarmata dalam sambutannya mengatakan terimakasih kepada tim Unimed dan IT DEL serta Forum Generasi Muda Simataraja atas pelatihan yang diberikan kepada kelompok tani dan masyarakat di desa Sihusapi.

“Terus terang kami sendiri sering mendengar tentang pupuk cair ini, tapi tak tahu bagaimana cara membuatnya,” ucap kepala desa ini.

Harapan kami, semoga ilmu yang diberikan pada pelatihan ini dapat kami terapkan nantinya, apalagi sudah diajarkan dan dipraktekkan langsung cara pembuatannya. Dan perlu kami beritahukan bahwa ini adalah pelatihan yang pertamakali dilakukan di desa kami, terus terang ini adalah sejarah bagi kami.

“Kedepannya, acara serupa dapat dilakukan lagi, dan kepada FORGEMSI terimakasih telah menggagasi acara ini dan telah mendanai kegiatan ini, dan menurut kami ini sebuah bentuk kepedulian anak perantau dalam membangun kampung halamannya,” imbuhnya.

Disaat yang sama, Janner Simarmata mengatakan, banyak potensi sumber daya alam (SDA) di desa ini belum tergarap secara maksimal. Menurutnya, desa Sihusapi ini bisa cepat berkembang dari daerah lain apabila masyarakatnya mampu mengelola SDA, khususnya bidang pertanian secara maksimal.

“Janner berharap semoga pelatihan ini menambah ilmu para petani di desa Sihusapi ini,” ungkap Ketua Umum FORGEMSI ini.

Ketua FORGEMSI Janner Simarmata membantu memberikan penjelasan tentang pengadukan yang benar
Ketua FORGEMSI Janner Simarmata membantu memberikan penjelasan tentang pengadukan yang benar

Menurut Janner, peran Pemerintah Samosir dalam bidang pertanian masih sangat minim. Produk UKM kita hanya mampu dijual di Samosir saja, tidak mampu bersaing di luar Samosir.

Padahal, pertanian juga dapat mendongkrak pariwisata, seharusnya pemerintah harus memberi dukungan agar produk Samosir mampu menembus pasar luar,” ucapnya.

Pelatihan ini berlangsung selama tiga jam, yang pesertanya kelompok tani Horas Jaya Tani yang diketuai Binur Simarmata, warga Sihusapi dan mahasiswa Unimed yang sedang melakukan kegiatan praktek lapangan.

Sebelum kegiatan berlangsung, rombongan dari Unimed dan IT DEL, Ketua Forgemsi Janner Simarmata membawa mereka berkeliling ke Pearoba di Desa Sihusapi yang didampingi W. Ambarita warga setempat.

Lokasi Pearoba
Lokasi Pearoba

Perlu diketahui, Pearoba adalah sebuah danau kecil yang secara alami keberadaannya bahkan sudah ratusan tahun, Pearoba juga dapat dijadikan sebuah objek wisata alam yang disekitarnya hamparan yang datar dan luas. (js)

Simpan

Simpan

Janner Simarmata

Dr. Janner Simarmata, S.T., M.Kom. (C.SP., C.BMC., C.DMP., C.PI., C.PKIR., C.SF., C.PDM., C.SEM., C.COM., C.SI., C.SY., C.STMI INT'l., CBPA., C.WI.) Humas DPP Punguan Pomparan Ompu Simataraja Raja Simarmata Dohot Boruna Se Indonesia, di mana sebelumnya adalah Ketua Bidang Infokom DPP diperiode kepengurusan tahun 2008-2012, 2012-2016 dan 2016-2023. Dia juga yang mengelola website SIMARMATA.OR.ID sejak tahun 2008-2022, kini diangkat menjadi Dewan Pakar DPP.

Artikel terkait

Back to top button